Ramos dan Penalti ala Panenka

Penalti ala Panenka Ramos ke gawang Portugal (foto:Getty Images)

Sebelum laga Spanyol-Portugal berlangsung, penalti ala Panenka yang dilakukan Andrea Pirlo barangkali adalah momen yang paling diingat selama Piala Eropa. Tidak cuma pertunjukkan teknik luar biasa, lebih dari itu, Pirlo menunjukkan kematangan mental pemain level dunia.

Tapi setelah partai Spanyol-Portugal beberapa waktu lalu, ingatan penggemar sepak bola dunia akan tindakan ikonis Pirlo itu akan sedikit mengabur. Pemicunya, pemain belakang Spanyol, Sergio Ramos melakukan hal serupa. Dengan tenang, pemain Real Madrid itu men-chip bola ke tengah gawang, alih-alih menendang sekuat tenaga, seperti yang biasa ia lakukan saat mengambil tendangan penalti.

Belajar dari kegagalan. Itu pengakuan Ramos kepada media setelah laga melawan Portugal. Menurutnya, pengalaman saat gagal mengeksekuasi penalti di semi-final Liga Champions Eropa musim lalu memberi banyak pelajaran baginya. Saat itu ia menendang bola dengan keras sehingga melambung di atas gawang Manuel Neuer. Real Madrid pun kalah dari Bayern Munchen dan gagal melaju ke final turnamen.

“Pengalaman penalti di semi-final bersama Real Madrid lalu berefek besar bagi saya. Orang bilang saya tidak siap untuk mengambil tanggungjawab mengambil penalti, tapi mereka salah,” kata Sergio Ramos.

Ide untuk melakukan penalti ala Panenka pun, terang Ramos, sebenarnya telah ia rencanakan, setelah melihat penjaga gawang Rui Patricio bergerak ke satu sisi gawang. “Memang beresiko. Tapi saya sudah melihat bagaimana kiper bergerak dan saya sangat yakin ia akan bergerak ke sisi itu. Tendangan yang beruntung, tapi hebat menurut saya,” ujar Ramos.

“Saya tidak bohong. Saya memang sudah merencanakannya,” tambah Ramos, kembali meyakinkan.

Persis seperti tendangan penalti Pirlo yang mempengaruhi mental penendang Inggris, penalti congkel Ramos itu juga berefek sama. Bruno Alves, yang mengambil penalti setelah Ramos pun gagal mengeksekusi penalti. Spanyol pun kemudian menang 4-2 setelah Fabregas sukses menjebol gawang Rui. Alves apes, Ramos dan penalti ala Panenka itu akan terus diingat.

***

Leave a Reply

Fill in your details below or click an icon to log in:

WordPress.com Logo

You are commenting using your WordPress.com account. Log Out /  Change )

Twitter picture

You are commenting using your Twitter account. Log Out /  Change )

Facebook photo

You are commenting using your Facebook account. Log Out /  Change )

Connecting to %s